Sabtu, 20 April 2024

Ada Klaster Acara Ulang Tahun dan Khitanan, Tim Satgas Covid-19 Balikpapan  Waspada Kerumunan Massa

Koresponden:
Ainun Amelia
Kamis, 3 Juni 2021 9:34

Ilustrasi perayaan ulang tahun/IST

DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Jumlah kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kota Balikpapan terus mengalami penambahan, terlebih klaster-klaster yang dari hari ke hari terus bermunculan. 

Terbaru, Tim Satgas Covid-19 Kota Balikpapan menemukan 2 klaster baru yang merupakan acara syukuran yang digelar oleh masyarakat beberapa waktu lalu. 

"Kasus menonjol, klaster acara ulang tahun 7 orang, klaster acara sunatan 9 orang," kata Juru Bicara Tim Satgas Covid-19 Kota Balikpapan Andi Sri Juliarty, melalui aplikasi pesan singkat Whatsapp. 

Wanita yang biasa dipanggil Dio ini meminta masyarakat agar lebih waspada dengan adanya kegiatan yang mengumpulkan masa karena diwaspadakan dapat menyebarkan virus yang masih menjadi pandemi ini.  

"Mohon masyarakat berhati-hati dalam mengadakan acara-acara yang sifatnya mengumpulkan orang banyak," ujarnya. 

Kepala Dinas Kesehatan Kota Balikpapan ini mengatakan kejadian penambahan klaster baru ini menjadi bukti lagi bahwa penularan Covid-19 berhubungan dengan jarak dan kerumunan orang. 

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews