Rabu, 24 April 2024

Presiden Jokowi Resmi Lantik Bambang Susantono Jadi Kepala Otorita IKN, Disebut Pakar Perencanaan Infrastruktur dan Transportasi

Koresponden:
Er Riyadi
Kamis, 10 Maret 2022 9:4

Suasana pelantikan Bambang Susantono, dan Donny Rajahoe, sebagai Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN oleh Presiden Jokowi, Kamis (10/3/2022)

DIKSI.CO, SAMARINDA - Presiden Jokowi resmi melantik Bambang Susantono, sebagai Kepala Badan Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) Kamis (10/3/2022).

Sementara itu, Bambang Susantono didampingi Donny Rajahoe, yang dilantik sebagai Wakil Kepala Otorita IKN.

Pelantikan digelar di Istana Kepresidenan Jakarta, pada pukul 16.00 Wita.

Surat Keputusan Presiden RI, tentang pelantikan Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN, dibacakan oleh Nanik Purwanti, Deputi Bidang Administrasi Aparatur, Kementerian Sekretariat Negara.

Bambang Susantono dan Donny Rajahoe, akan menjabat Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN, pada periode 2022-2027.

"Sebelum saya mengambil sumpah, berkenaan dengan pengangkatan saudara-saudara sebagai Kepala dan Wakil Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara, terlebih dahulu saya akan bertanya, bersediakah saudara-saudara diambil sumpah menurut Agama Islam," kata Presiden Jokowi, sesaat sebelum melantik Bambang Susantono dan Donny Rajahoe.

"Dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya, memegang teguh UUD Negara Republik Indonesia 1945. Menjalankan segala undang-undang, dan peraturan dengan selurus-lurusnya, serta berbakti kepada masyarakat nusa dan bangsa," lanjut Presiden Jokowi, dalam pelantikannya.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews