Jumat, 17 Mei 2024

Mulai Pekan Depan, Peralatan Medis Bertahap Dimasukan ke Lokasi Isoter Asrama Atlet GOR Sempaja

Koresponden:
Er Riyadi
Rabu, 15 September 2021 7:20

Muhammad Jauhar Efendi, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Sekprov Kaltim, meninjau Asrama Atlet beberapa waktu lalu/ Diksi.co

DIKSI.CO, SAMARINDA - Sejak 23 Agutus 2021 lalu, Asrama Atlet disulap menjadi tempat isolasi terpusat (isoter) pasien Covid-19 di Samarinda.

Proses pengerjaan penyiapan tempat dilakukan langsung dari anggaran Kementerian PUPR RI.

Hingga Selasa (14/9/2021) kemarin, pengerjaan tempat isoter Asrama Atlet di GOR Madya Sempaja, telah berprogres 67,28 persen. 

Target kementerian, proyes pengerjaan dilakukan selama 30 hari.

Rencananya, pengerjaan Asrama Atlet menjadi lokasi isolasi terpusat akan rampung pada 21 September 2021 mendatang.

"21 September rampung, itu sesuai laporan Kementerian PUPR," kata M. Jauhar Efendi, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Sekprov Kaltim.

Setelah rampung, pada 21 September nanti akan dilakukan pemindahan peralatan kesehatan (alkes) dari RS Karantina BPSDM Kaltim ke lokasi isoter Asrama Atlet.

Saat ini, ada 4 pasien Covid-19 yang dirawat di RS Karantina BPSDM Kaltim, dan akan menyelesaikan perawatannya pada 19 September mendatang.

"Saat ini jumlah pasien yang dirawat di RS Karantina BPSDM Kaltim tinggal 4 orang, dan akan kembali ke rumah masing-masing pada 19 September," jelasnya.

Setelah 4 orang pasien di BPSDM menyelesaikan masa karantinanya, RS Karantina disampaikam sementara tidak menerima pasien baru.

Per 19 September mendatang, pelayanan pasien Covid-19 di BPSDM Kaltim akan ditutup.

Selanjutnya, dilakukan persiapan hingga 21 September, seluruh alkes di RS Karantina akan dipindahkan ke Asrama Atlet. 

Alkes itu akan digunakan untuk fasilitas awal lokasi isoter dibuka nantinya, sambil kebutuhan alkes lainnya dilengkapi.

"21 September Alkes di BPSDM dimobilisasi, dipindahkan ke Asrama Atlet, sambil melengkapi kebutuhan Alkes yang lain," tegasnya. (tim redaksi Diksi)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews