Minggu, 24 November 2024

Momen Idulfitri 1443 Hijriah, Isran Noor Berharap Pendemi Covid-19 Segera Berakhir

Koresponden:
Er Riyadi
Selasa, 3 Mei 2022 7:54

Isran Noor, Gubernur Kaltim saat mengikuti Salat Idulfitri di Islamic Center Samarinda

DIKSI.CO, SAMARINDA - Pada momen lebaran Idulfitri 2022/1443 hijriah, Isran Noor, Gubernur Kaltim menyampaikan harapan segera berakhirnya pandemi Covid-19.

Hal itu terlihat dari rilis Satgas Covid-19 Kaltim, per Senin (2/5/2022) kasus corona kembali turun di Bumi Mulawarman, tanpa ada penambahan kasus baru.

Pada Senin kemarin, tersisa 30 pasien yang menjalani perawatan di Kaltim.

“Alhamdulillah penularan Covid-19 sudah menurun dan bisa terkendali dengan baik," kata Isran, Senin (2/5/2022) kemarin.

Tiga daerah yakni Samarinda, Kutai Timur, dab Mahakam Ulu telah nol kasus Covid-19 atau zona hijau.

Sementara kabupaten/kota lain berstatus zona kuning.

"Sudah ada tiga daerah yang statusnya zona hijau, yaitu Samarinda, Kutai Timur dan Mahakam Ulu. Sedangkan sisanya masih zona kuning," paparnya.

Meski begitu, warga Kalimantan Timur diminta untuk terus patuh dan disiplin terhadap protokol kesehatan.

Kasus baru berpotensi masih ditemukan saat ini, terlebih peningkatan kewaspadaan saat masa arus balik nantinya.

"Mari kita terus berdoa bersama, agar pandemi ini segera berakhir. Yang jelas tetap disiplin protokol kesehatan, minimal memakai masker,” tegas Isran.

"Atas nama Pemerintah Provinsi Kaltim, pribadi dan keluarga, saya menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin. Mari kita rayakan ldulfitri ini dengan meningkatkan hubungan tali silaturrahmi dan saling memaafkan," tutupnya. (tim redaksi Diksi)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews