Senin, 25 November 2024

Marak Kasus Narkoba, DPRD Minta Masyarakat Aktif Pengawasan

Koresponden:
Ainun Amelia
Rabu, 30 November 2022 10:36

Anggota Komisi I DPRD Kota Balikpapan, Muhammad Najib

DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Penangkapan kasus Narkoba di Kota Balikpapan semakin marak akhir-akhir ini.

Dibuktikan dengan adanya penangkapan yang semakin banyak dan hal ini tentunya menjadi sorotan terkhusus bagi anggota DPRD Kota Balikpapan.

Anggota Komisi I DPRD Kota Balikpapan, Muhammad Najib, mengatakan bahwa kasus narkoba ini susah-susah gampang untuk diungkapkan.

Hal ini disebabkan karena pergerakan para pelaku narkoba tidak terlalu kelihatan kadang ada di kalangan masyarakat maupun pelajar.

"Kita kembali lagi ke masing-masing diri. Para orangtua dihimbau untuk dapat mengawasi anak-anaknya," katanya.

Ia juga meminta agar tokoh masyarakat dan jajaran lainnya juga aktif untuk memberantas narkoba dengna cara mengawasi pergerakan mencurigakan di Kota Balikpapan.

"Lalu tokoh masyarakat dan tokoh agama di lingkungan juga bisa berpartisipasi dalam pengawasan tersebut," katanya.

Najib juga memberikan saran agar di lingkungan dapat diberikan kegiatan untuk mengedukasi masyarakat terkait bahaya narkoba.

"Kalau semuanya mau diawasi oleh kepolisian maka akan susah juga. Informasi dari masyarakat pun juga dibutuhkan," pungkasnya. (Advertorial)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews