Selasa, 19 Maret 2024

Melalui Cuitan di Twitter, Donald Trump Sebut Pengunjuk Rasa Lansia yang Didorong Polisi Itu Settingan

Koresponden:
diksi redaksi
Rabu, 10 Juni 2020 7:19

Twitter Donald Trump / Deadline

DIKSI.CO - Berita Mancanegara yang dikutip DIKSI.CO tentang Presiden Amerika Serikat Donald Trump sebut kejadian pengunjuk rasa lansia yang didorong polisi itu dibuat-buat.

Seorang pria lansia yang ikut demo dan didorong polisi disebut-sebut hanya rekayasa oleh Presiden Amerika Serikat Donald Trump.

Presiden Amerika Serikat Donald Trump menganggap insiden demonstran lanjut usia yang terluka setelah didorong pasukan polisi anti-huru hara Buffalo, New York, adalah palsu atau dibuat-buat.

Trump menganggap demonstran berusia 75 tahun itu merupakan seorang agitator sayap kiri penipu.

"Saya melihat (videonya), dia terjatuh lebih keras daripada dorongan polisi. Dia ingin menipu. Bisa jadi setting-an?" kicau Trump di akun Twitternya pada Selasa (9/6).

Pria lansia itu dikabarkan bernama Martin Gugino.

Ia menjadi salah satu dari ribuan demonstran yang memprotes sikap rasisme dan diskriminasi berujung kekerasan oleh aparat penegak hukum AS.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews