Jumat, 22 November 2024

Komisi IV DPRD Samarinda Dorong Peningkatan Pemberdayaan Perempuan di Lembaga DPRD dan Pemerintah

Koresponden:
Achmad Tirta Wahyuda
Rabu, 20 April 2022 0:0

Sri Puji Astuti, Ketua Komisi IV DPRD Samarinda

DIKSI CO, SAMARINDA - Ketua Komisi IV DPRD Kota Samarinda, Sri Puji Astuti, dorong peningkatan pemberdayaan perempuan di ranah legislatif dan eksekutif.

Hingga saat ini saja, sebut Puji, keterlibatan perempuan di parlemen dan lembaga pemerintahan sendiri masih terbilang minim. Belum banyak perempuan yang menduduki posisi strategis seperti misalnya kepala dinas.

"Di DPRD Samarinda sendiri saja hanya ada tujuh orang sebagai anggota Dewan. Baru sekitar 11 persen dari tuntutan 30 persen sesuai mekanisme Pemilu," ujar Puji, Rabu (20/4/2022).

Puji berharap peran serius pemerintah dapat terus ditingkatkan untuk memberi kesempatan seluas mungkin bagi para perempuan Indonesia.

"Artinya peran pemerintah perlu terus ditingkatkan untuk memberdayakan perempuan. Kita juga sudah ada Perda nomor 2/2022 tentang Pengarusutamaan Gender (PUG) yang mengatur soal ketimpangan ini," pungkasnya. (Advertorial)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews