Selasa, 7 Mei 2024

Kelurahan Loa Ipuh Proaktif Menjaga Keberlanjutan Anak Sungai Mahakam

Koresponden:
Alamin
Selasa, 3 Oktober 2023 19:9

Kegiatan proaktif masyarakat Kelurahan Loa Ipuh dengan cara membersihkan sungai di sekitar tempat tinggal mereka. (IST)

DIKSI.CO, KUTAI KARTANEGARA Kelurahan Loa Ipuh telah mengambil langkah proaktif dalam menjaga keberlanjutan anak Sungai Mahakam dengan memulai proses normalisasi.

Dalam kerjasama yang melibatkan pemerintah setempat dan personel Kodim 0906/Kukar, normalisasi ini bertujuan untuk mengurangi risiko banjir serta menjaga ketersediaan air di wilayah tersebut.

Erri Suparjan, Lurah Kelurahan Loa Ipuh, menyatakan bahwa persiapan normalisasi telah mencapai tahap krusial dan tim siap bergerak.

Rencana ini telah dilaporkan kepada berbagai pihak, termasuk Bupati Kukar, Edi Damansyah, dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kukar.

Pengumuman mengenai rencana normalisasi juga telah disampaikan kepada masyarakat melalui media sosial dan saluran informasi resmi.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews