Sabtu, 23 November 2024

Sudah 61 Persen Vaksinasi Covid-19 Diberikan untuk Guru di Balikpapan

Koresponden:
Ainun Amelia
Selasa, 27 April 2021 11:5

Pekerja guru saat melaksanakan vaksinasi Covid-19 di BSCC Dome Balikpapan/Diksi.co

DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Tim Satgas Covid-19 Kota Balikpapan terus melakukan vaksinasi Covid-19 kepada seluruh guru di Kota Balikpapan sebagai persiapan pembelajaran tatap muka (PTM). 

Juru Bicara Tik Satgas Covid-19 Kota Balikpapan yang juga Dinas Kesehatan Kota Balikpapan Andi Sri Juliarty, mengatakan hingga saat ini pihaknya telah melakukan 6 gelombang vaksinasi kepada guru

"Ini ke 6 kalinya kita melakukan vasinasi ke guru sudah mencapai 61%," kata Dio panggilan sapaan Andi Sri Juliarty, Selasa (27/4/2021). 

Hari ini pihaknya juga telah mengundang 300 guru untuk melaksankan vaksinasi, dan berharap datang semua sehingga bisa naik lagi dari total 9060 guru yang ada dalam data Disdikbud Balikpapan

"Kemudian ada 350 guru yang juga dalam antrian dari usulan Kementerian Agama untuk guru-guru agama dari MI, MTS," ujarnya. 

Pihaknya juga optimis seluruh guru dapat tervaksinasi sebelum pelaksanaan PTM mengingat waktu dan tenaga vaksinasi yang cukup memadai. 

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews