Senin, 30 September 2024

Setelah Pemkot Balikpapan, Giliran DPRD Balikpapan Lakukan Rapid Test

Koresponden:
Ainun Amelia
Senin, 13 April 2020 9:59

Wakil Ketua DPRD Balikpapan Thohari Aziz/HO

DIKSI.CO, BALIKPAPAN- Sejumlah anggota DPRD Balikpapan lakukan rapid test guna mengecek kondisi tubuh dari corona virus disease (Covid-19) di ruang Palang Merah Indonesia (PMI) Balikpapan, Senin (13/4/2020) sore.

Seperti diketahui sebelumnya, berdasarkan kebijakan yang telah diatur pemerintah, rapid test diutamakan bagi yang memiliki profesi pekerjaan yang berpotensi tinggi terkena Covid-19, seperti tenaga medis, pekerja rumah sakit, pejabat pemerintahan, dan wartawan.

Wakil Ketua DPRD Balikpapan Thohari Aziz menyampaikan kepada awak media usai melakukan rapid test yang hasilnya langsung dapat diketahui setelah beberapa menit saja.

"Ya alhamdulillah kita sudah laksanakan rapid test, dan semua teman-teman yang dites hasilnya negatif," katanya.

Rapid test tersebut telah dilakukan oleh beberapa anggota DPRD Balikpapan sejak Sabtu (11/4), dan berlanjut pada Senin (13/4). Hal ini dilakukan sebagai bentuk kewaspadaan anggota DPRD Balikpapan yang sering lakukan perjalan dan kontak dengan banyak orang.

"Karena ini bagian dari kewaspadaan kita bersama, karena anggota dewan yang di luar kantor kan juga tinggi ya," ujarnya.

Diketahui beberapa anggota DPRD Balikpapan sempat lakukan perjalanan dinas, di mana hal itu rentan untuk terinfeksi Covid-19 yang telah menyebar di beberapa daerah di Indonesia.

"Baik mengontrol dapil (daerah pemilihan)nya masing-masing, bahkan sebelum bulan Maret kan juga masih ada perjalanan dinas ke luar daerah," lanjutnya. (advertorial)

Logo DPRD Balikpapan/Diksi.co

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews