Minggu, 24 November 2024

Pembekalan Peserta Latsitarda Nusantara 2024, Pemkab Kukar Beri Filosofi 'Di Mana Bumi Dipijak Di Situ Langit Dijunjung

Koresponden:
Alamin
Sabtu, 20 April 2024 17:2

Sekretaris Daerah Kukar, Sunggono (tengah)/Foto: Prokomkukar

DIKSI.CO, KUKAR - Taruna Akademi Militer (Akmil) tingkat IV mengikuti pembekalan menjelang Latihan Integrasi Taruna Wreda (Latsitarda) Nusantara ke-44 Tahun 2024. 

Arahan pembekalan itu disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kutai Kartanegara (Kukar), Sunggono.

Kegiatan itu berlangsung di Gedung Moch Lilyrochli Akmil Magelang, Jumat (19/4/2024).

Selain Taruna Akmil, Pembekalan juga diikuti secara virtual para taruna Akademi Angkatan Udara (AAU), Akademi Angkatan Laut (AAL) Akademi Kepolisian (Akpol), Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Taruna Poltek SSN, Kadet Unhan dan Mahasiwa wilayah Kaltim.

Dalam kesempatan itu, Sunggono dalam paparannya menyampaikan gambaran umum Kabupaten Kukar, baik secara geografis, kependudukan, ekonomi, pariwisata dan pemerintahan.

Kukar memiliki luas wilayah 27.263 km² yang menjadikannya kabupaten terbesar di Kalimantan Timur (Kaltim).

Penduduk Kukar terdiri dari berbagai suku bangsa, dengan suku asli Kutai sebagai mayoritas.

Suku lain yang mendiami Kukar antara lain adalah Banjar, Bugis, Jawa, dan Dayak dengan total 788.113 jiwa.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews