Sabtu, 23 November 2024

DBON Kaltim Gelar Sosialisasi Olahraga untuk 1.200 Pelajar PAUD-TK, Dorong Semangat Generasi Muda Berolahraga

Koresponden:
Alamin
Selasa, 19 November 2024 17:6

Suasana kegiatan sosialisasi olahraga yang diselenggarakan oleh Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) Kaltim/ist

DIKSI.CO - Sebanyak 1.200 pelajar dari jenjang PAUD dan TK yang tergabung dalam Yayasan Adi Darma Kaltim, mengikuti kegiatan sosialisasi olahraga yang diselenggarakan oleh Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) Kaltim.

Acara yang berlangsung selama tiga hari berturut-turut di Gedung Serbaguna Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim ini, bertujuan untuk menumbuhkan minat berolahraga sejak usia dini.

Kepala Pelaksana Sekretariat DBON Kaltim, Zairin Zain, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pihaknya untuk mencapai misi besar, yaitu mengolahragakan masyarakat Kaltim.

Menurutnya, saat ini hanya sekitar 21 persen masyarakat Kaltim yang aktif berolahraga, sehingga perlu ada upaya lebih untuk mendorong kebiasaan berolahraga, terutama di kalangan anak-anak.

“Penting bagi kita untuk mengenalkan olahraga sejak dini. Melalui kegiatan seperti ini, kita berharap anak-anak bisa lebih tertarik dan memiliki semangat untuk berolahraga. Ini sesuai dengan misi utama DBON, yang berfokus pada pengolahragaan masyarakat,” ujar Zairin saat ditemui di lokasi acara.

Para pelajar ini dibagi dalam tiga kelompok yang datang selama tiga hari berturut-turut, dengan 400 anak per hari.

Zairin juga menambahkan bahwa antusiasme anak-anak PAUD-TK yang ingin berpartisipasi dalam kegiatan ini sangat tinggi.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews