Jumat, 22 November 2024

Hadiah Lebaran Idulfitri, 40 WBP Lapas Narkotika Dapat Remisi Bebas

Koresponden:
Alamin
Minggu, 23 April 2023 18:34

Suasana di Lapas Narkotika Klas IIA Samarinda saat memberikan remisi pada ratusan WBP dan 40 di antaranya langsung bebas. (IST)

DIKSI.CO, SAMARINDA – Suasana gembira menyambut hari raya Idulfitri 1444 Hijriyah saat ini tak hanya dinikmati masyarakat umum. Pasalnya, suasana gembira juga tampak dari raut wajah para warga binaan permasyarakatan (WBP), Lapas Narkotika Klas IIA Samarinda.

Sebabnya, karena 40 WBP tersebut mendapat remisi bebas setelah lebaran. Sedangkan ratusan lainnya mendapat masa pengurangan hukuman.

“Seluruhnya ada 40 warga binaan yang bebas, dan merupakan napi kasus narkotika,” ucap Kepala Lapas Narkotika Kelas IIA Samarinda Hidayat, Minggu (23/4/2023).

Lanjut dijelaskannya, remisi kepada WBP awalnya diusulkan sebanyak 1.023 napi untuk dari total 1.119 orang di Lapas Samarinda. Namun Kemenkumham hanya menetapkan 983 napi di antaranya yang berhak menerima pengurangan masa hukuman.

“Artinya sisa dari usul tersebut sebanyak 983 orang, mudah-mudahan hari ini sudah bertahap turun SK-nya sampai dengan selesai," paparnya.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews