Jumat, 22 November 2024

Ganjar Blusukan ke Pasar Baru Balikpapan, Warga Keluhkan BBM

Koresponden:
Alamin
Selasa, 5 Desember 2023 18:10

Calon Presiden RI, Ganjar Pranowo, menyambangi masyarakat Kota Balikpapan

DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Calon Presiden Republik Indonesia (RI), Ganjar Pranowo, blusukan ke Pasar Baru Balikpapan, Kalimantan Timur, untuk menyambangi dan mendengarkan keluhan yang disampaikan masyarakat khususnya para pedagang yang ada di Pasar Baru.

Ganjar tiba di Kota Balikpapan dan beraktivitas hingga malam hari untuk melihat kondisi terkini yang ada di Kota Balikpapan, masyarakat pun ramai menyambut calon presiden nomor urut 3 ini, dan menyampaikan aspirasinya.

Salah satu masyarakat Kota Balikpapan, bernama Wahid, yang bekerja sebagai tukang ojek ini menyampaikan langsung keluhannya kepada Ganjar Pranowo, dalam hal ini terkait masalah Bahan Bakar Minyak (BBM) yang sulit didapatkan.

"Mohon pak karena beberapa waktu terakhir BBM itu antri panjang, aneh kan pak padahal pabrik minyak ada, tapi kok kalau kita beli BBM bensin pertalite ngantri panjang," katanya pria yang duduk bersantai disebelah Ganjar Pranowo di sela-sela aktivitasnya.

Ia menyampaikan permasalahan ini sudah berjalan cukup lama atau sekitar 3 bulan terkahir, dan sangat berimbas pada pekerjaannya sebagai tukang ojek yang harus menggunakan bensin tiap hari nya.

"Sudah ada 3 bulan terkhair, mohon solusinya pak," katanya.

Menyambut aspirasi masyarakat, Ganjar pun merespon bahwa hal ini juga ditemui di beberapa daerah lainnya, yang masyarakat masih mengeluarkan soal bensin.

"Ini menarik kemarin kita lihat di Papua, NTT, hari ini di Balikpapan, ironi nya ini penghasil minyak maka distribusi dan stok nya harus jadi perhatikan," katanya.

Ia meminta kepada Pertamina selaku perusahaan penghasil minyak, dan juga Pemerintah Daerah (Pemda) untuk mau mendengarkan keluhan masyarakat dan mengatasi hal ini.

"Yang punya kompetensi di bidang ini dalam hal ini Pertamina, Pemda, penting harus merespon ini agar kepentingan masyarakat bisa dapat," katanya. (Tim Redaksi Diksi)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews