Daerah

Camat Samarinda Seberang Pimpin Aksi Bersih-Bersih di Jalan APT Pranoto

DIKSI.CO – Camat Samarinda Seberang, Aditya Koesprayogi, memimpin langsung aksi bersih-bersih di kawasan Jalan APT Pranoto pada akhir pekan lalu.

Kegiatan ini diikuti jajaran pegawai kecamatan dan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN). kegiatan ini menyasar trotoar dan ruang terbuka yang belakangan ramai dikunjungi warga untuk jogging maupun bersantai.

Aditya menegaskan bahwa bersih-bersih kawasan tersebut bukanlah sekadar seremonial. Ia menegaskan kegiatan bersih-bersih ini sudah berlangsung sejak lama.

“Ini kegiatan simbolis, karena sebelumnya kami juga sudah rutin membersihkan kawasan ini hanya saja sampah makin bertambah seiring ramainya warga yang jogging dan nongkrong,” ujarnya.

Menurutnya, pihak kecamatan sebenarnya ingin menambah tempat sampah, tetapi desain trotoar yang sudah ditentukan oleh provinsi membuat penempatan fasilitas ini harus menunggu pengadaan resmi.

“Kami nggak asal pasang karena khawatir merusak estetika. Tapi karena animo masyarakat tinggi, kami siapkan dulu tong sampah sementara dan imbauan ramah Gen Z,” jelasnya.

Tak hanya soal kebersihan, aktivitas UMKM juga menjadi perhatian pihak kecamatan. Kehadiran pedagang kecil yang berjualan di malam hari dinilai menjadi warna baru bagi kawasan ini. Namun, penataan tetap diperlukan agar tidak mengganggu kenyamanan pengguna jalan dan fasilitas umum lainnya.

“Kami paham ini jadi ruang hidup warga tapi kami juga sedang cari lokasi yang tepat agar UMKM bisa tetap jalan tanpa ganggu fasilitas publik. Rencananya, di samping kelurahan ada lahan kosong yang bisa disewa,” pungkasnya.

(*)

Show More

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Back to top button
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com