Kamis, 28 November 2024

Berikut Profil Jenderal Hoegeng, Salah Satu Polisi yang Dianggap Jujur Oleh Gusdur

Koresponden:
diksi redaksi
Kamis, 18 Juni 2020 7:35

/ merdeka.com

DIKSI.CO - Berita nasional yang dikutip DIKSI.CO tentang profil seorang polisi yang di sanjung oleh Gusdur.

Belakangan ramai kasus seorang pria yang dibekuk aparat kepolisian lantaran mengutip humor Gus Dur tentang tiga polisi jujur.

Salah satu polisi yang dianggap jujur itu adalah Jenderal Hoegeng.

Lantas siapakah Jenderal Hoegeng?

Bukan tanpa sebab mantan Presiden RI ke-4 Abdurrahman Wahid memberikan pujian kepada Jenderal Hoegeng.

Pasalnya, Jenderal Hoegeng Imam Santoso memang dikenal sebagai sosok teladan, khususnya di kalangan aparat kepolisian.

Ia berhasil menunjukkan moralitas polisi yang jujur dan anti-suap.

Karakter Hoegeng inilah yang menjadikan namanya besar sampai sekarang.

Dikutip dari berbagai sumber, beragam kisah menarik muncul dari perjalanan hidup Jenderal Hoegeng.

Sejak kecil, pria kelahiran Pekalongan, 14 Oktober 1921 tersebut dikenal sebagai pria yang beruntung.

Sebab, dia dapat menempuh pendidikan formal bentukan Belanda sebelum kemerdekaan.

Tercatat, ia pernah bersekolah di HIS, lalu MULO dan AMS Westers Klasiek.

Setelah merampungkan pendidikan menengah, ia pun melanjutkan ke Recht Hoge Schoool Batavia dengan jurusan ilmu hukum.

Sementara pada masa kependudukan Jepang, Jenderal Hoegeng mendapat latihan kemiliteran dan berhasil melanjutkan karier sebagai polisi.

Bahkan lantaran karakternya yang tegas, jujur dan berintegritas, ia kemudian diangkat menjadi Kepala Kepolisian Republik Indonesia pada 1968 - 1971.

Sebagai pihak berwajib, Jenderal Hoegeng kerap menangani kasus-kasus berat yang mengguncang negara.

Salah satunya yang populer yakni tentang kasus Sum Kuning, penjual telur ayam asal Godean, Yogyakarta yang diduga diperkosa oleh anak pejabat.

Jenderal Hoegeng disebut mati-matian berusaha membongkar kasus yang menyeret elite tersebut.

Bahkan ia sengaja membentuk tim khusus yang bertugas mengusut tuntas kasus Sum Kuning.

Namun perjuangannya berakhir pahit lantaran Jenderal Hoegeng tak kuasa melawan penguasa yang menyembunyikan kebenaran di balik kasus tersebut.

Selain kasus itu, Hoegeng juga menunjukkan integritasnya ketika menangani kasus penyelundupan mobil mewah.

Ia bergeming, tak menerima suap dan menolak segala godaan dari perempuan yang terlibat dalam kasus tersebut.

Cerita menarik Si 'Polisi Jujur'

Adapun cerita menarik lainnya dari Jenderal Hoegeng yakni ketika dirinya tak segan turun ke jalan untuk mengatur lalu lintas saat terjadi macet.

Meski menjabat sebagai Kapolri, pria yang juga dikenal mahir memainkan alat musik ukulele tersebut mengaku hal itu merupakan tanggung jawabnya.

Jenderal Hoegeng juga dikenal sebagai pencentus gagasan kewajiban memakai helm bagi pengendara sepeda motor.

Ide tersebut dilatarbelakangi oleh keprihatinan Hoegeng melihat tingginya angka kecelakaan lalu lintas di tahun 1970-an.

Dalam sebuah sumber disebutkan, selain jujur dan tegas, Jenderal Hoegeng juga merupakan pria yang sederhana.

Semasa hidup, ia tinggal di rumah kecil dan tidak memiliki kendaraan pribadi.

Ia juga rela menerima gaji kecil selepas pensiun dari polisi. Karakter tersebut dikenang publik sampai sekarang.

Akhir Hayat Jenderal Hoegeng

Sayangnya meski memiliki karier cemerlang di kepolisian, Jenderal Hoegeng dipensiunkan dini dari jabatannya sebagai Kapolri pada 1971.

Pencopotan ini dilakukan sebelum masa jabatan Hoegeng berakhir.

Santer diisukan, keputusan tersebut ada kaitannya dengan kasus dugaan penyelundupan mobil mewah yang ditangani oleh Hoegeng.

Jenderal Hoegeng wafat pada 14 Juli 2004 setelah menjalani perawatan di RSCM, Jakarta Pusat karena menderita stroke.

Sebelum tutup usia, Hoegeng sempat berpesan dirinya enggan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata.

Mendiang dikebumikan di pemakaman umum Giri Tama, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Itulah profil Jenderal Hoegeng, teladan polisi jujur di Indonesia yang disanjung Gus Dur(*)

 

Artikel ini telah tayang di suara.com dengan judul "Profil Jenderal Hoegeng, Polisi Jujur yang Disanjung Gus Dur", https://www.suara.com/news/2020/06/18/110815/profil-jenderal-hoegeng-polisi-jujur-yang-disanjung-gur-dur

 

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews