Sabtu, 23 November 2024

Anak di Bawah Umur Marak Minta Dispensasi Kawin, DPRD Samarinda Imbau Orang Tua Awasi Anak

Koresponden:
Alamin
Senin, 6 Februari 2023 17:11

Ketua Komisi IV DPRD Kota Samarinda, Sri Puji Astuti

DIKSI.CO, SAMARINDA - DPRD Samarinda menyoroti banyaknya pengajuan dispensasi kawin anak di bawah umur di Kota Tepian.

Dispensasi kawin merupakan pemberian izin kawin oleh pengadilan kepada calon suami atau istri yang belum memenuhi ketentuan usia.

Terkait hal itu, Ketua Komisi IV DPRD Samarinda, Sri Puji Astuti buka suara.

Ia mengatakan banyak anak menikah di bawah umur yang secara ekonomi dan mental mereka belum siap.

"Secara ekonomi mental mereka belum siap dan nanti mereka menikah itu akan jadi beban keluarga serta masyarakat," ujar Sri, sapaan akrabnya.

Namun, lanjutnya, mereka harus mendapat dispensasi nikah karena telah mengalami pelecehan atau hamil di luar nikah.

"Ada anak minta dispensasi nikah , misalkan dia dilecehkan atau hamil di luar nikah," ujar Sri.

Sri pun menganggap aturan dispensasi kawin tersebut membuat banyak orang tua yang mengabaikan perannya untuk mengawasi anaknya. 
 
"Solusi lain kita harus lindungi anak dari kekerasan seksual,"  pungkasnya. (advertorial)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews