Selasa, 26 November 2024

Afif Rayhan Harun Optimis Probebaya Mampu Beri Manfaat untuk Warga Samarinda

Koresponden:
Achmad Tirta Wahyuda
Senin, 18 Juli 2022 10:1

Andi Muhammad Afif Rayhan, Anggota Komisi I DPRD Samarinda saat berkesempatan menyerahkan bantuan perlengkapan sekolah kepada salah satu pelajar, Senin (18/7/2022).

DIKSI.CO, SAMARINDA - Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda beri bantuan 200 paket sembako dan 57 paket perlengkapan sekolah untuk warga yang membutuhkan di wilayah Kelurahan Sempaja Selatan.

Bantuan ini merupakan wujud nyata dari penyelenggaraan Program Pemberdayaan Masyarakat (Probebaya) yang menjadi salah satu program unggulan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Samarinda, Andi Harun-Rusmadi.

Penyerahan bantuan ini turut pula dihadiri Anggota Komisi I DPRD Samarinda, Andi Muhammad Afif Rayhan Harun.

Pria yang akrab disapa Afif itu menilai bahwa pelaksanaan Probebaya di Kota Samarinda menunjukkan progres yang positif.

"Sudah sangat luar biasa pencapaian Pemkot Samarinda meskipun perlahan-lahan tetapi saya yakin, mudah-mudahan akan mencapai hasil yang maksimal," ujar Afif saat diwawancara usai penyerahan bantuan.

Afif menambahkan, capaian Probebaya yang diklaim menyentuh angka 50 persen ini seyogyanya harus terus didukung oleh semua pihak, terlebih legislatif selaku mitra kerja pemerintah.

"Semua program itu tidak ada yang instan, artinya memang harus secara bersama-sama saling bahu membahu bukan hanya pemerintah atau wali kota dan anggota dewan, tapi seluruh masyarakat berkoalisi untuk mencapai program Probebaya ini," harapnya.

Diberitakan sebelumnya, Wali Kota Samarinda Andi Harun menegaskan, bahwa Probebaya mempunyai prinsip yang transparan, akuntabel, partisipasif, berkelanjutan sehingga membutuhkan partisipasi seluruh masyarakat termasuk peran Ketua RT.

"Kedepannya hasil kegiatan Probebaya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat," sambungnya.

Andi Harun menyebut, sejauh ini realisasi Probebaya hingga kini mencapai persentase 50 persen. Kendati demikian, wali kota optimis hingga akhir tahun 2022 Probebaya akan menembus angka angka maksimal secara kemanfaatan.

"Kita optimis program ini akan terealisasi maksimal. Insha Allah akan bermanfaat," ucapnya.

Selain peran nyata pemerintah, Andi Harun berharap kesuksesan Probebaya juga dapat ditunjang dari partisipasi masyarakat.

"Jadi selain sumber dana dari APBD masyarakat bisa ikut menyumbang," harapnya.

Guna menyukseskan Program ini, Andi Harun berharap seluruh ketua RT dapat meningkatkan tanggung jawabnya dalam mengawal pembangunan pelaksanaan Probebaya dan seluruh mekanisme yang diatur dalam Peraturan Walikota Samarinda No. 11 tahun 2022.

"Seluruh ketua RT juga perlu membaca dan memahami peraturan ini, sehingga dalam pelaksanaannya tetap sesuai dan tepat sasaran. Semoga membawa maslahat untuk seluruh warga Kota Samarinda," tandasnya. (tim redaksi Diksi)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews