Selasa, 23 April 2024

Prokes Diperketat Pada Rapat Paripurna Pertama Wali Kota Balikpapan Periode 2021-2024 

Koresponden:
Ainun Amelia
Selasa, 1 Juni 2021 6:43

Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Balikpapan Sudirman Djayaleksana/Diksi.co

DIKSI.CO, BALIKPAPAN - DPRD Kota Balikpapan akan segera melakukan Rapat Paripurna Pidato Sambutan Wali Kota Balikpapan masa jabatan tahun 2021-2024.

Rapat Paripurna ini akan dilaksanakan pada Rabu 2 Juni 2021 di Ballroom Hotel Novotel Balikpapan, dengan beberapa pembatasan tamu yang datang agar tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19. 

"Kita batasi undangan ini karena kita tahu kesehatan tentang Covid itu harus kita laksanakan juga," kata Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Balikpapan Sudirman Djayaleksana, saat konferensi pers Senin (31/5/2021) malam. 

Rapat ini akan mengundang sekitar 400 orang meliputi ada 200 orang yang diundang secara langsung di dalam Ball Room dan 200 orang mengikuti secara virtual zoom. 

"Kapasitas gedung yang digunakan sendiri minimal 500 orang, tetapi kita bisa maksimalkan di dalam gedung hanya 200 karena nanti akan tergabung petugas keamanan, dan petugas tim Satgas, dan petugas lainnya," ujarnya. 

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews