Minggu, 24 November 2024

Ada Tahanan Lapas Klas IIA Kukar Berperan Jadi Otak Pengendali Sabu, Ini Kata Kalapas

Koresponden:
Muhammad Zulkifly
Jumat, 22 Januari 2021 11:32

FOTO : Dipimpin Kompol Andika Dharma Sena, jajaran Satreskoba Polresta Samarinda saat menggelar rilis ungkapan sabu lebih tiga kilogram yang dikendalikan tahanan Lapas Klas IIA Tenggarong, Kukar/Diksi.co

DIKSI.CO, SAMARINDA - Menindaklanjuti ungkapan Satreskoba Polresta Samarinda yang berhasil gagalkan peredaran sabu lebih dari 3 kilogram, Lapas Klas II A Tenggarong, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) menegaskan akan memberantas para pelaku. 

Meski diketahui, satu pelakunya berinisial SU merupakan tahanan titipan di Lapas Klas IIA Tenggarong yang berperan sebagai otak pengendali sabu membuat para petugas kecolongan. 

Selain SU, dua orang tersangka lainnya yang telah diamankan polisi ialah SP dan AO. Keduanya merupakan kaki tangan SU untuk mengedarkan sabu di Kecamatan Sangasanga, Kabupaten Kukar.

Perbuatan SU mengedarkan sabu dengan jumlah besar itu, tentu menjadi perhatian khusus bagi Lapas Klas II A Tenggarong. Pasalnya, SU dengan mudahnya dapat berkomunikasi bahkan memerintahkan anak buahnya dari dalam sel tahanan untuk mengedarkan kristal mematikan tersebut.

Menanggapi hal tersebut, Lapas Klas II A Tenggarong menegaskan, pihaknya akan berkomitmen dalam penegakan hukum dan memberatas peredaran narkoba. Yakni dengan cara membantu pihak kepolisian mengungkap para pelaku yang terlibat dalam peredaran barang haram tersebut.

“Kami sangat berkomitmen untuk memberantas peredaran narkoba. Jadi kalau pihak kepolisian ingin mengungkapkan jadi memang kewajiban kami untuk membantu,” kata Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kaltim, Sofyan, Jumat (22/1/2021) sore tadi. 

Hal tersebut diungkapkan Sofyan saat didampingi Kadiv Pemasyarakatan Sri Yuwono, Kabid Pelayanan Tahanan Kesehatan Rehabilitasi Pengelolaan Benda Sitaan Barang Rampasan Negara Keamanan Kanwil Kemenkumham Kaltim Didik Heru Sukoco dan Kepala Lapas Kelas II A Tenggarong Agus Dwirijanto.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews