Advertorial

Pipa PDAM Tirta Kencana Samarinda Alami Kerusakan Akibat Tertabrak Kapal dan Tongkang

DIKSI.CO, SAMARINDA – Pipa induk milik PDAM Tirta Kencana Samarinda yang ada di Sungai Mahakam mengalami kerusakan. 

Pasalnya, pipa PDAM tersebut ditabrak oleh kapal tag boat dan tongkang pada, Senin (3/7/2023). 

Kapal dan tongkang itu diduga larat (Anchor Dragging) atau hanyut hingga menabrak pipa PDAM yang berada tepat di depan Korem 091/Aji Surya Natakesuma Samarinda.

Kendati demikian, Kesekretariatan dan Humas Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Kencana Samarinda, Sendya Ibanez menjelaskan, yang tertabrak merupakan pipa induk kosongan PDAM yang tidak berpengaruh ke pendistribusian ke masyarakat Kota Samarinda.

“Itu (yang ditabrak) pipa kosongan. Tapi sudah masuk perencanaan kita ke depan. Jadi yang terganggu perencanaan itu,” jelasnya.

Ia menyebutkan ada delapan klem atau baut penahan pipa yang terlepas akibat insiden tersebut.

Dikatakannya, meski belum difungsikan, namun jelasnya jika mendapat tekanan lagi, pipa tersebut bisa ambruk karena ada pergeseran.

Kalau mendapat tekanan besar bisa jatuh dan patah.

“Tapi kami belum tahu jumlah kerugian berapa, nanti ada teknis kami yang memeriksa dan menghitung,” terangnya.

Sementara untuk TB dan tongkang kosongnya tersebut telah berhasil ditarik keluar menggunakan Kapal Tunda milik Pelindo IV Samarinda yakni TB Zahra 01 pada pukul 14.00 Wita. (*)

Show More

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Back to top button